Wednesday, September 28, 2016

PBI – Application Mobile Business

Saat ini perkembangan dunia teknologi semakin bersaing. Dari segi perangkat yang digunakan hingga roda ekonomi yang berputar di dalam berkembangnya dewasa ini. Banyak orang yang berbisnis dari pesatnya kemajuan teknologi terutama di bidang informatika. Maka sesuai dengan judulnya dalam artikel kali ini saya akan memaparkan bisnis yang akan digeluti sesuai dengan bidang saya yaitu Teknik Informatika.



Banyak sekali jika kita bicara mengnenai bisnis. Apalagi bisnis di bidang informatika yang saat ini mulai banyak kita temui seperti jasa pembuatan website, jasa jaringan komputer. Salah satu yang membuat saya tertarik bisnis di bidang informatika yaitu jasa pembuatan Mobile Application. Jasa Mobile Application adalah  jasa pembuatan perangkat lunak yang beroperasi dalam smartphone dan perangkat bergerak lainnya. Seperti contohnya yaitu aplikasi jasa ojek online atau yang biasa kita sebut “Go-jek”.

Mengapa saya tertarik untuk berbisinis Mobile Application karena dari sisi pemasaran dapat menjangkau konsumen dari seluruh dunia. Mulai dari pemasaran hingga promosi Aplikasi yang telah dibuat dapat dilakukan secara online mengingat pada era sekarang sudah banyak orang yang telah menggunakan smartphone. Dari segi promosi sebuah aplikasi online harus memperhatikan segmentasi pasar, target pasar, positioning, dan value proposition agar laba yang dihasilkan besar.

Harapan saya untuk ke depannya setelah mendalami ilmu dalam bidang informatika, dapat menghasilkan keuntungan dari berbisnis di bidang informatika. Serta untuk membuka lahan bisnis di bidang jasa pembuatan Mobile Application, juga untuk membuat sebuah aplikasi yang dapat berguna bagi masyarakat luas.  



No comments:

Post a Comment